Batu alam merupakan agrerat yang secara alamiah telah mengalami pembekuan, pelapukan, hingga pengendapan. Bisanya keberadaan batu alam ini digunakan untuk bahan bangunan, salah satunya digunakan untuk mempercantik hunian.
Pada dasarnya, batu alam memiliki banyak jenis dengan bentuk yang berbeda-beda serta fungsi yang berbeda pula. Untuk itulah, berikut kami paparkan berbagai jenis batu alam yang biasa digunakan sebagai bahan bangunan.
Referensi Batu Alam untuk Dekorasi Bangunan
Keberadaan batu alam tentu memiliki berbagai macam fungsi yang berbeda. Selain untuk mempercantik hunian, keberadaannya terkadang juga digunakan untuk menghias kolam ikan dan lain sebagainya.
Memiliki jenis dan fungsi yang berbeda inilah menjadikan Anda lebih mudah memilih dengan menyesuaikan kebutuhan Anda. Berikut jenis-jenis batu alam yang bisa Anda pilih dan sesuaikan dengan jenis kebutuhan:
1# Sabak
Batu sabak biasanya banyak dipakai untuk pondasi bangunan. Sebab pada batuan sabak ini memiliki kekuatan yang baik untuk menompang berat bangunan.
2# Marmer
Biasanya batu marmer diaplikasikan di bagian dinding rumah. Hal ini bertujuan agar hunian tampak elegan dan mewah. Sehingga tak jarang marmer banyak dijadikan sebagai pilihan.
3# Putih Cacing
Batu putih cacing pada dasarnya sangat cocok digunakan pada rumah yang bergaya minimalis. Sebab, batu putih cacing memiliki corak hitam putih dan cocok dengan konsep gaya rumah minimalis.
4# Karang
Jika Anda ingin memberikan kesan tropis dalam rumah, maka bisa memilih batu karang. Sifatnya yang awet ini menjadikannya banyak dipilih untuk kebutuhan kolam ikan/akuarium.
5# Bluestone
Jenis bluestone memiliki warna biru gelap dan mengkilap. Bahkan keberadaannya bisa dijadikan sebagai perhiasan.
6# Gamping
Batuan gamping ini memiliki sifat tahan terhadap segala jenis cuaca. Bahkan gamping juga memiliki beragam jenis warna.
7# Sukabumi
Batu Sukabumi memiliki tekstur yang tidak licin dan cocok diaplikasikan untuk eksterior rumah. Jadi tidak heran jika batuan Sukabumi banyak dicari ketika sedang melakukan pembangunan rumah.
8# Wall Cladding
Batuan Wall Cladding memiliki berbagai macam corak abstrak yang tampak menarik. Batu ini cocok untuk dipasang di bagian dalam kolam renang.
9# Susun Sirih
Jenis batuan susun sirih banyak dipakai untuk pembuatan pagar tembok. Selain itu, jenis ini juga sering digunakan untuk pilar rumah mewah.
10# Andesit
Memiliki sifat yang tahan di segala cuaca, jenis batuan andesit cocok diaplikasikan di berbagai bagian rumah. Apalagi bagi Anda yang mengusung konsep rumah yang minimalis.
11# Candi
Batuan candi umumnya bersifat non-solid yang sangat cocok jika diaplikasikan untuk interior rumah. Selain itu, batuan candi juga cocok jika digunakan dalam pembuatan dinding kolam ikan.
12# Paras Jogja
Batuan paras Jogja merupakan batuan kapur lunak. Ketika menggunakan jenis batuan ini maka Anda harus memberikan perawatan khusus agar tidak mudah rusak.
13# Templek
Batu Templek seringkali dipakai untuk eksterior rumah. Selain praktis, batu ini juga memiliki tampilan unik dan menarik saat diaplikasikan.
14# Koral Sikat
Jenis koral sikat memiliki corak indah dan harga jualnya cenderung lebih terjangkau. Biasanya jenis batuan ini digunakan di bagian dinding rumah.
15# Palimanan
Batuan Paliman ini memiliki warna coklat dan bercorak indah. Biasanya jenis palimanan dipakai sebagai dinding rumah.
16# Robohan
Jenis robohan ini umumnya mengandung banyak mineral. Mineral yang ada didalamnya meliputi pasir, batu kali, paras, cadas, hingga kerikil.
17# Metamorf
Batuan Metmorf ini seringkali digunakan untuk finishing rumah mewah. Hal ini dikarenakan jenisnya bisa menampilkan corak indah dan cenderung lebih mewah jika dibandingkan dengan lainnya.
18# Sedimen
Batuan sedimen umumnya terbentuk karena proses pengerasan akibat dari berbagai faktor tertentu. Pada jenis batuan ini sering digunakan untuk penghias taman rumah.
19# Beku
Jenis batuan beku sering digunakan untuk finishing dinding atau pagar rumah. Untuk warnanya ini juga dapat Anda pilih.
20# Granit
Jenis terakhir adalah batuan granit. Memiliki warna cerah, menjadikan batu ini banyak dipakai untuk keramik lantai. Selain itu, batuan granit juga memiliki berbagai fungsi lain yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan.