Selain perabotan dan lukisan, dekorasi ruangan juga bisa menggunakan tanaman. Terdapat berbagai macam tanaman hias indoor yang memiliki keunikan masing-masing. Dijamin, ruangan tidak hanya semakin menarik tetapi juga asri dan segar. Mengenai perawatan, jangan terlalu dipikirkan. Karena beberapa tanaman memiliki ketahanan yang cukup bagus. Berikut rekomendasi dari kami tukang taman terntang tanaman hias indoor terbaik.
1# Bromelia
Tanaman bromelia tergolong mudah dalam perawatan. Media tanam yang disarankan adalah sabut kelapa sehingga bunganya terlihat lebih cantik. Terdapat tiga jenis bromelia yang terpopuler. Pertama adalah cryptanthus yang tepian daunnya bergelombang.
Kedua adalah billbergia yang daunnya dipenuhi corak putih. Terakhir adalah aechema dengan daun yang lancip menyerupai tombak. Warna merah mudanya begitu cantik.
2# Anthurium
Banyak keunikan yang dimiliki bunga anthurium. Anda dapat memilih variasi daun yang berbentuk bulat seperti koin atau lebar seperti mangkuk. Bentuk kelopak bunganya pun tampak indah dengan warna merah. Anthurium dapat tumbuh di tempat teduh ataupun terang. Hanya saja, jumlah bunga yang mekar akan lebih banyak di tempat yang terkena sinar matahari.
3# Baby Toes
Tanaman hias indoor ini termasuk jenis sukulen. Karena mampu hidup di tanah kering, Anda tidak perlu menyiraminya terlalu sering. Seperti namanya, baby toes, bentuk daunnya memang menyerupai jari kaki bayi, kecil dan pendek. Agar tetap subur, sebaiknya gunakan media tanam seperti pasir, perlit dan kerikil kecil. Bunga baby toes umumnya berwarna putih atau kuning.
4# Echeveria
Masih dalam jenis sukulen, echeveria pun cocok dijadikan tanaman hias. Si mungil ini memiliki kelopak menyerupai daun yang saling menumpuk dan mekar terbuka. Sekilas mirip dengan tampilan kelopak bunga camellia. Echeveria berwarna hijau dan tepian kelopaknya berwarna kemerahan. Banyak yang menyebut sukulen ini sebagai salah satu bunga hias tercantik.
Lihat : Jenis Tanaman Hias Batang
5# Lithops
Sukulen memang memiliki deretan tanaman unik. Contohnya saja lithops yang disebut dengan batu berbunga. Bagian yang menyerupai batu adalah daunnya. Karena batang lithops tertanam, maka yang tampak pada permukaan hanya sepasang daun tebal yang memiliki celah. Dari celah daun itulah, nantinya akan muncul bunga beraneka warna yang kelopaknya mirip bunga aster.
6# Peace Lily
Eksistensi peace lily sebagai dekorasi sudah lama dikenal. Warna bunganya putih bersih dengan bentuk kelopak yang tegak. Pada bagian tengahnya, muncul spadix atau tongkol sepanjang 10 cm hingga 30 cm. Ukuran daun peace lily tergolong besar yaitu antara 12 cm sampai 65 cm. Dalam perawatannya, pastikan tanaman ini mendapat sinar matahari dan air yang cukup.
7# Lavender
Daya tarik lavender adalah bunganya yang berwarna ungu. Selain itu, lavender juga memiliki aroma harum yang memberikan efek menenangkan. Tanaman ini termasuk minim perawatan. Anda bisa meletakkannya di sudut ruangan yang terang. Jangan lupa untuk menambahkan kerikil putih sebagai penyeimbang suhu.
Alternatif lain adalah meletakkan lavender pada tempat yang teduh. Tetapi, pastikan lavender mendapat sinar matahari secara langsung setidaknya 8 jam setiap harinya.
8# Lucky Bamboo
Tidak ada salahnya memilih tanaman hias indoor pembawa hoki, lucky bamboo. Dalam feng shui tanaman, lucky bamboo dipercaya mampu mendatangkan kesejahteraan. Namun, daya tariknya sebagai dekorasi memang unik. Batangnya cukup lentur dan ramping dengan daun yang memanjang. Semakin ke atas, batang akan membentuk lengkungan spiral yang indah.
9# Sirih Gading
Dinding ruangan akan lebih menarik apabila dipercantik dengan rambatan sirih gading. Ukuran daunnya sedang dengan warna hijau pekat. Anda dapat menanamnya dalam pot dengan media tanah ataupun air. Penanamannya pun sangat mudah, hanya dengan menancapkan potongan batang. Apabila menumbuhkan dengan media tanam air, maka ganti minimal setiap 3 hari sekali.
10# Jade Plant
Seperti lucky bamboo, jade plant juga termasuk dalam tanaman hias pembawa keberuntungan. Orang Indonesia menyebutnya sebagai tanaman giok. Karena daun jade plant berbentuk oval sehingga sekilas mirip dengan batu giok. Permukaannya pun cukup mengkilap. Asalkan mendapat cahaya matahari yang cukup, tanaman ini akan tumbuh dengan subur.
Lihat Juga : Pengelompokan Tanaman Hias
11# Peperomia
Mempercantik interior ruangan, bisa Anda lakukan dengan menggantungkan peperomia. Bentuk daunnya bulat, berwarna hijau tua dan sedikit tebal. Tangkainya cukup panjang dan menjuntai ke bawah. Anda bisa menempatkan peperomia di ruangan tertutup ataupun terbuka. Sebab, tanaman hias ini tetap tumbuh dengan baik sekalipun mendapat sinar matahari yang minim.
12# Pakis Boston
Bagi pencinta jenis pakis, jangan sampai melewatkan pakis boston sebagai penghias rumah. Daun pakis boston menyerupai pedang karena ramping dan ujungnya lancip. Anak daunnya berukuran kecil dengan bentuk sirip tunggal. Warna hijau yang dimiliki cukup terang khas tanaman pakis. Juntaian daun pakis boston terlihat indah sehingga cocok apabila digantungkan.
Sudah menentukan tanaman hias indoor mana yang akan dipilih? Anda dapat memilih berdasarkan kriteria tertentu. Mulai dari jenis tanaman, keunikan daun, keindahan kelopak hingga ukuran. Apabila ingin menempatkannya di meja, sebaiknya pilih jenis sukulen yang mungil. Sedangkan jenis tanaman lain, cocok diletakkan untuk menghiasi sudut ruangan manapun, teras atau balkon.