Salah satu sayuran dengan kandungan vitamin dan zat gizi tinggi adalah sayur sawi. Apakah Kamu menyukai sayur sawi? Kebanyakan orang sangat suka sayur ini karena sejuta manfaat sayur sawi bagi kesehatan dan bisa diolah menjadi makanan lezat. Walaupun ada rasanya sedikit Pahit tapi inilah letak sumber vitamin nya.
Jadi, buat kamu para penikmat sayur sawi yang biasanya membelinya di pedagang sayur atau pasar, minimarket, swalayan dan tempat berbelanja lainnya, jangan ragu untuk mulai menanam sendiri dirumah dengan mudah dan simple yaitu memanfaatkan alat sederhana yakni air saja sebagai bahan baku pembuatan Hidroponik sayur.
Pernah mendengar Budidaya Hidroponik sayuran sebelumnya? Pengertian Hidroponik sendiri yaitu budidaya atau menanam dengan memanfaatkan air tanpa menngunakan bahan tanah pada umumnya dan lebih menekankan untuk kebutuhan nutrisi bagi tanaman itu sendiri. Selain tanaman sawi, Aneka sayuran dan buah- buahan juga bisa ditanam dengan cara Hidroponik, seperti Hidroponik sayuran kangkung, Tomat, Brokoli, Seledri, Paprika, Selada, Terong juga buah –buahan seperti Hidroponik Buah Melon, Semangka, Strawberry, Anggur dan lainnya
Persiapkan Alat dan Bahan
Bahan :
Benih
Nutrisi Hidroponik
Media tanam
Air
Tray Semai
Sprayer
Kit Hidroponik
Pinset
Abu Sekam
Alat :
Kain Flanel (Membuat Sumbu)
Bak (Ember) untuk menampung nutrisi
Rockwool (Media tanam)
Netpot
Sterofoam (Penyangga tanaman dan netpot)
Pemilihan Benih Sawi
Memilih benih yang bagus dan berkualitas sangatlah penting agar nantinya sawi yang dihasilkan besar, segar dan tentunya enak. Benih yang baik adalah benih sawi yang terbebas dari hama dan penyakit dan memiliki riwayat daya tahan tumbuh sangat baik dari induknya.
Pembibitan Benih
Dalam proses penanaman sayur sawi dengan hidroponik, Benih sawi yang kamu miliki tidak bisa langsung ditanam melainkan harus dilakukan pembibitan terlebih dahulu dari benih sawi yang sudah tersedia.
Media Tanam
Seperti yang kita ketahui sebelumnya dalam budidaya hidroponik tidak menggunakan tanah, jadi kita tidak perlu mengolah tanah terlebih dahulu. Tetapi Kamu dapat menggunakan system kultur agregat, Kultur air dan Nutrient Film Teachnique (NFT) sebagai media tanamnya.
Dengan melakukan ini kita bias menyelamatkan tanaman sawi kita yang sehat, segar dan tidak tertular tanaman sawi yang tumbuh tidak baik. Tetap dukung kami sebagai tukang taman surabaya terbaik agar dapat terus menyajikan berbagai info tanaman yang bermanfaat.