Bunga Lawang – Manfaat, Cara Mengelola, & Kandungan Gizinya

5/5 - (2 votes)

Bunga lawang tidak termasuk tanaman hias karena termasuk jenis rempah yang bisa menjadi bumbu dapur untuk membuat masakan tertentu. Rempah yang berasal dari negara Cina ini memang sering dipakai sebagai bumbu masakan tradisional.

Salah satu manfaat bunga lawang yaitu penyedap rasa buat makanan. Fungsinya sama dengan bunga cengkeh ataupun kayu manis. Di asia sendiri bukan hanya Tiongkok yang memakainya untuk bumbu masakan. Terdapat beberapa negara yang memanfaatkan bunga lawang termasuk Indonesia.

Di negara kita contoh pemakaian bunga lawang yaitu untuk masakan seperti masakan bali, rendang minang, masakan jawa dan gulai aceh. Kelebihan dari bunga lawang selain untuk bumbu makanan ternyata memiliki manfaat lainnya terutama buat kesehatan.

Manfaat Bunga Lawang

  1. Menjaga kesehatan pencernaan

Kandungan serat yang tinggi pada lawang dapat menjaga kesehatan pencernaan. Bisa mengatasi berbagai masalah lambung seperti perut kram dan kembung. Selain itu nutrisi yang ada juga dapat menyeimbangkan bakteri pada usus.

  1. Menyehatkan jantung

Manfaat yang kedua yaitu untuk meningkatkan kesehatan jantung. Antioksidan yang terdapat pada bunga lawang dapat membersihkan radikal bebas yang menumpuk. Ekstrak etanol dari bunga ini juga membantu menurunkan tekanan darah dan mencegah obesitas.

  1. Mengatasi insomnia

Dari beberapa penelitian yang dilakukan bunga lawang mempunyai sifat untuk menenangkan. Hal ini berkaitan dengan kandungan magnesium dan antioksidan. Keduanya berfungsi untuk melepaskan neurotransmitter sehingga membantu seseorang agar lebih tenang dan cepat tertidur.

Gangguan tidur yang biasanya terjadi akan dengan mudah diatasi jika anda meminum rebusan air bunga lawang. Penyakit ini akan sangat berbahaya jika berkepanjangan karena mempengaruhi kesehatan fisik dan mental.

  1. Menyehatkan kulit

Masih berhubungan dengan antioksidan yang kadarnya sangat tinggi bunga lawang dapat mengatasi radikal bebas. Selain pada tubuh bagian dalam zat ini juga mampu merawat kulit supaya tidak keriput, menutupi bekas luka dan bekas jerawat.

  1. Meningkatkan sirkulasi darah

Kandungan zat besi pada bunga lawang bisa menghasilkan mineral penting untuk tubuh manusia. Dapat memenuhi kebutuhan 13 persen harian dari mineral yang dibutuhkan. Adanya zat besi dapat membantu produksi sel darah merah dan meningkatkan sirkulasi darah.

  1. Mencegah virus

Di dalam bunga lawang ini mempunyai kandungan asam shikimik sehingga mampu mencegah virus berkembang dan memusnahkannya. Adanya senyawa tersebut juga aktif dalam menyembuhkan penyakit seperti flu yang diakibatkan oleh infeksi virus.

  1. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Sifat antibakteri pada bunga lawang juga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Dengan cara menghambat pertumbuhan bakteri jahat yang dapat memicu suatu penyakit ini tentu sangat berguna untuk menjaga kesehatan kita.

  1. Mengobati infeksi jamur

Manfaat bunga lawang sebagai obat alami yang tentunya tidak menimbulkan efek samping berbahaya. Anda bisa mengobati berbagai macam penyakit dengan memanfaatkan tanaman ini seperti infeksi jamur, kutu air, kurap dan kandidiasi.

  1. Meningkatkan kesehatan ibu hamil

Minuman herbal dari bunga lawang bisa menjaga kesehatan ibu hamil dari berbagai macam penyakit. Aman dikonsumsi setiap hari agar dapat memproduksi asi dengan efektif. Adanya senyawa antehole dapat mengatur fungsi hormon estrogen pada seorang wanita.

Tukang Taman Jakarta

Cara Mengolah Bunga Lawang

Setelah mengetahui manfaat bunga lawang diatas tentu anda sudah mulai berpikir untuk mengkonsumsinya. Anda beberapa cara yang bisa digunakan untuk mengolahnya. Paling mudah yaitu merebus bunga ini secara langsung dan meminum air rebusan tersebut.

  1. Merebus bunga lawang

Sediakan 2 biji bunga lawang dengan satu gelas air. Rebus selama kurang lebih 15 menit, setelah itu tunggu hingga hangat lalu saring air rebusan tersebut. Supaya rasanya makin mantap anda bisa mencampurkan dengan perasan jeruk lemon dan madu.

  1. Teh bunga lawang

Mengolah bunga lawang menjadi minuman berupa teh juga bisa anda coba. Bahan yang perlu disiapkan antara lain jeruk lemon, vanilla, cengkeh, kayu manis dan bunga lawang. Cara membuatnya sangat mudah:

  • 1 gelas air matang
  • 1 batang kayu manis ukuran 10 cm
  • 1/4 sendok teh cengkeh bubuk
  • 2 biji bunga lawang kering
  • 1/4 sendok teh vanilla bubuk asli
  • 1 buah jeruk lemon lokal diiris tipis

Setelah semua bahannya sudah siap anda tinggal merebus semua bahan tersebut sampai air mendidih, setidaknya 10 sampai 15 menit sudah cukup. Saring air rebusan semua bahan tersebut, tambahkan juga madu murni supaya rasanya lebih nikmat.

  1. Wedang jahe bunga lawang

Menikmati olahan bunga lawang sebagai minuman bisa anda campurkan dengan jahe yang juga memiliki manfaat baik untuk tubuh. Sebenarnya dua bahan ini saja sudah cukup tetapi jika ingin lebih enak lagi bisa gunakan bahan berikut.

  • 4 gelas air 800 ml
  • 1 batang jahe
  • 1 batang sereh
  • 1/4 gula merah
  • 1 bunga lawang

Memasukkan air terlebih dahulu, cuci bahan yang akan ditebus. Untuk gula merah bisa anda iris tipis supaya cepat larut. Rebus air hingga selama 5 menit lalu masukkan semua bahannya. Biasanya 10 menit saja sudah cukup, silahkan saring sebelum dihidangkan.

  1. Infused water bunga lawang

Cara paling mudah untuk mengolah minuman dari bunga lawang yaitu hanya mencampurkannya dengan air. Bahannya yaitu 30 gr kismis, 6 pcs bunga lawang dan 30 ml air putih. Masukkan bahan ini ke dalam botol lalu tempatkan pada kulkas. Selain bermanfaat untuk kesehatan minuman ini sangat menyegarkan.

  1. Milk tea bunga lawang

Mengolah bunga lawang sebagai minuman memang beragam, tergantung selera masing-masing. Tips untuk membuat susu dicampur bunga lawang ini sebenarnya sangat mudah. Bahan yang diperlukan antara lain:

  • 400 ml air
  • 1 liter usus
  • 2 sdm gula pasir
  • 3 butir bunga lawang
  • 1 batang kayu manis
  • 5 cm jahe
  • 2 kantong teh

Masukkan air dan susu terlebih dahulu ke dalam panci. Tunggu sampai 3 menit sampai air sedikit panas, lalu masukkan bahan lainnya. Dalam 10 menit biasanya semua bahan sudah matang dengan sempurna. Lakukan penyaringan sebelum menyajikan minuman ini.

Baca Juga : Bunga Krisan – Jenis, Manfaat, & Cara Budidayanya

Kandungan Gizi, Nutrisi, Zat Kimia Bunga Lawang

  1. Amount Per 100 grams Calories 337 gr % Daily Value
  2. Total Fat 16 gr 24%
  3. Saturated fat 0.6 gr 3%
  4. Polyunsaturated fat 3.2 gr
  5. Monounsaturated fat 10 gr
  6. Cholesterol 0 mg 0%
  7. Total Carbohydrate 50 g 16%
  8. Serat/Dietary fiber 15 gr 60%
  9. Fe 20,5%
  10. Calcium 64%
  11. Magnesium 42%
  12. Sodium 16 mg
  13. Potassium 1,441 mg 41%
  14. Protein 18 g 36%
  15. Vitamin A 6%
  16. Vitamin B-6 35%
  17. Vitamin C 35%
  18. Vitamin D 0%
  19. Vitamin B-12 0%

Sekarang anda sudah mengetahui manfaat bunga lawang serta cara mengolahnya menjadi minuman yang enak. Anda bisa mencobanya sendiri untuk mengobati berbagai macam penyakit dan juga buat menjaga kesehatan.

You cannot copy content of this page