Secara umum, lisplang atau fasia bisa saja diartikan sebagai salah satu elemen arsitektur yang seringkali digunakan. Ini tentunya sebagai penutup dan pelengkap area tepi bangunan.
Selain itu, fasia juga banyak sekali digunakan di tepi atau atas dinding. Hal ini tentunya agar bisa langsung terlihat lebih rapi dan sangat indah. Disisi lain, ternyata lisplang juga sering digunakan pada pintu dan jendela.
Jenis-jenis dari Lisplang di Pasaran

Perlu sekali Anda ketahui, saat ini sudah ada banyak sekali jenis lisplang di pasaran. Misalnya saja seperti bahan dan model.
Untuk pemilihan model dan bahan fasia sendiri bisa langsung Anda sesuaikan dengan model hunian dan kebutuhan. Bagi Anda yang ingin sekali menggunakan lisplang berikut jenis-jenisnya:
- Lisplang Kayu
Lisplang kayu termasuk jenis fasia yang saat ini paling banyak digunakan untuk hunian. Salah satu hal menarik elemen ini tentunya akan memberikan kesan alami serta tradisional.
Selain itu, juga memiliki kelebihan seperti bisa diukir dan diberi detail artistik. Jadi akan mempunyai nilai keindahan tersendiri.
Apabila Anda berminat menggunakan elemen tersebut, harap pastikan sudah memilih kayu yang berkualitas tinggi. Sebab, kayu tersebut nantinya akan mudah lapuk dan bisa dimakan rayap.
Lihat : Keramik Kamar Mandi
- Lisplang GRC
GRC ini termasuk ke dalam singkatan dari glass reinforced concrete. Elemen satu ini biasanya terbuat dari serat kaca, di mana berdaya tahan tinggi. Namun, juga telah dicampur dengan menggunakan semen.
Kelebihannya yaitu bentuknya cukup simple, dan cocok sekali untuk hunian minimalis modern. Sementara itu, untuk bobotnya cukup ringan, jadi tidak akan menambah beban pada terhadap konstruksi bangunan.
- Lisplang Beton
Apabila Anda ingin mempunyai hunian yang bergaya mewah modern, maka elemen beton menjadi pilihan tepat. Elemen beton ini memang terbuat dengan menggunakan cetakan khusus.
Jadi akan menyuguhkan bentuk dengan detail lebih menawan. Penggunaan beton tentunya memiliki daya tahan cukup tinggi. Bahkan, juga akan memberikan kesan mewah, serta bentuk lebih presisi. Namun, untuk harganya jauh lebih tinggi dari fasia kayu.
Ketahui Tips Memilih Lisplang yang Tepat
Setelah Anda mengetahui berbagai jenis dari fasia, maka harus tahu tips memilihnya. Hal ini agar fungsinya tetap dalam kondisi optimal. Berikut ini sudah ada penjelasan lengkapnya:
- Menyesuaikan dengan Budget
Saat ini, sudah ada beberapa jenis fasia di pasaran yang bisa langsung Anda pilih. Selain dapat memperhatikan kelebihan yang telah ditawarkan, Anda harus menyesuaikan juga dengan budget yang dimiliki.
Apabila budget Anda tinggi, maka pilihlah fasia dengan bahan yang premium serta berkualitas tinggi. Namun, apabila budget Anda saat ini terbatas, maka fasia PVC juga bisa dipilih.
Jasa Pembuatan Taman Surabaya
- Menyesuaikan dengan Desain Rumah
Setelah Anda memperhatikan budget, maka harus memastikan fasia yang sudah dipilih sesuai dengan desain rumah. Secara umum, fasia kayu ukir jauh lebih cocok untuk rumah yang bergaya tradisional Bali dan Jawa.
Apabila hunian Anda gayanya cukup minimalis modern, maka alangkah baiknya menggunakan lisplang grc, lisplang beton, dan sejenisnya.
- Memperhatikan Perawatan Lisplang
Terakhir, penting sekali untuk selalu memperhatikan perawatan lisplang. Perlu Anda ketahui, lisplang kayu saat ini memerlukan perawatan yang ekstra.
Hal tersebut karena mudah lapuk dan gampang dimakan rayap. Bahkan, terbilang cukup mahal, sementara fasia beton tidak perlu perawatan khusus.
Hal ini karena tahan terhadap cuaca ekstrim dan korosi. Jadi harap memilih fasia yang sesuai dengan gaya hunian dan budget. Dengan begitu, seluruh fungsi serta nilai estetikanya juga akan tampak optimal.